Senin, 27 Desember 2010

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang
Indonesia merupakan, salah satu yang kaya akan sumber daya alamnaya sperti batu bara, minyak bumi dan panas bumi seperti di daerah Dieng yang dikelola menjadi tenaga listrik. Listrik merupakan salah satu kebutuhan yang sangat penting bagi masyarakat Indonesia, selain itu tenaga panas bumi lebih baik Dibandingkan dengan tenaga lain seperti tenaga air, pada musim kemarau akan mengalami kekurangan sumberdaya alam, sedangkan tenaga panas bumi tidak mengenal musim sehingga berjalan terus menerus atau setabil dan kebutuhan akan listrik dapat terpenuhi.
Seiring dengan perkembangan jaman dan listrik mempunyai peranan penting sebagai kebutuhan hidup manusia, contohnya seperti di perkantoran untuk menjalankan computer, dan perumahan mengunakaan listrik untuk penerangan, TV, memasak, mencuci, Sumber arus alat elektronok dan sebagainya. Tentunya permintaan akan listrik akan terus meningkat sehingga PLN (Persero) sebagai pengelola di bidang kelistrikan harus mampu melayani beban yang semakin besar. Secara optimal disamping meningkatkan kemampuan system pembangkitan, penyaluran dan pendistribusian. Di tambah lagi, peraturan pemerintah NO 18 Tahun 1972, tepatnya tanggal 3 juni 1972 tentang perum “LISTRIK NEGARA” (Sekarang PLN persero) yang menyatakan bahwa PLN mempunyai hak dan wewenang khusus serta tangung jawab besar terhadap pembangkit, transmisi dan disrtibusi listrik yang berlaku di seluruh Indonesia, membuat PLN membuat unit penbangkit listrik.
Selain itu pembamgkit tenaga listrik banyak macamnya seperti pembangkit lisrtrik tenaga air, tenaga uap, tenaga batu bara, tenaga panas bumi seperti yang ada di dataran dateran tinggi Dieng, salah satunya di PT. GEO DIPA ENERGI yang memangpaatkan panas bumi menjadi pembangkit listrik.
PT. GEO DIPA ENERGI unit dieng yangmerupakan anak perusahaan dari dua BUMN terbesar di Indonesia, yaitu PT. PERTAMINA dan PT. PLN (Pesero). Pembangkit tenaga panas bumi dimana dalam kerjanya mengunakan uap sebagai fluida untuk mengubah energy panas menjadi energi mekanik yang diperlukan untuk memutarkan generator listrik.
Berdasarkan penjelasan di atas maka penyusun karya tulis ini mengambil judul yang berkaitan dengan panas bumi menjadi tenaga listrik yaitu PEMANPAATAN PANAS BUMI MENJADI TENAGA LISTRIK.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar